Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja Karena Sakit

Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja Karena Sakit - Surat izin sakit adalah sebuah surat yang membuktikan kalau kita sedang sakit dan tidak bisa masuk sekolah/kerja. Kita harus pintar-pintar jaga kesehatan, karena cuaca pancaroba seperti sekarang ini rentan membuat tubuh kita menjadi sakit. Walaupun sekarang zaman udah canggih tapi tetap saja kita harus membuat surat izin sakit, karena izin secara lisan bukan merupakan keputusan yang tepat. 


Selain surat izin sakit kita juga bisa memberikan surat keterangan sakit dari dokter sebagai penguat bukti kalau kita memang benar-benar sakit dan tidak bisa masuk kerja/sekolah. Bila anda ke dokter maka dokter akan mengeluarkan surat keterangan dokter, dimana dalam surat tersebut akan tertulis jumlah berapa hari kita harus istirahat. Bila anda hanya sakit ringan atau cuma sakit biasa dan tidak perlu mengunjungi dokter, maka pastikan bahwa anda menulis jenis penyakit anda, seperti demam, sakit kepala, dll.

 Berikut ini adalah contoh surat izin sakit yang baik dan benar :




Yogyakarta, 20 November 2015

Kepada Yth.
Pimpinan PT.Maju Mundur
u.p Bag. Personalia
di
   Tempat


Dengan hormat,
Dengan ini saya beritahukan bahwa saya:

Nama                : Doni Siregar
Karyawan bag : Divisi Finishing
Alamat               : Ungaran Semarang

Tidak dapat masuk kerja seperti biasa pada hari ini dikarenakan sakit diare.
Oleh karena itu, saya mohon kepada Bapak Pimpinan PT. Maju Mundur u.p Bag Personalia memberikan izin kepada saya.
Demikian surat izin sakit ini saya buat, atas pemberian izin dari Bapak Pimpinan u.p Bag Personalia, saya ucapkan banyak terima kasih.


Hormat saya,



Doni Siregar




Demikianlah postingan saya kali ini tentang Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja Karena Sakit untuk anda yang membutuhkan. Semoga Bermanfaat

No comments:

Post a Comment